Jumat, 26 Juli 2013

(Bak macan ompong) Islam yang mengalami kemunduran, dan tertipu.

  Islam itu agama yang indah, tenang, sejuk, dan damai. Tapi, apabila seseorang berusaha untuk menyesatkan agama islam dan merendahkan agama islam maka wajiblah kita menyadarkannya agar kembali ke jalan yang benar. menurut saya, apabila mereka masih sesat dan masih menyiksa umat muslim maka wajib hukumnya bagi umat muslim untuk membantu memerangi kejahatan tersebut, dan tetap membela kebenaran islam yang sebenaranya. ingat, setiap muslim itu bersaudara dan itulah dia persaudaraan muslim yang sebenarnya. siap berkorban dan mencintai sodaranya.



   Akhir-akhir ini indonesia digegerkan oleh kasus FPI, namun apabila kita membuka mata lebih jauh. masih banyak masalah-masalah yang jauh lebih terlihat diluar sana, seperti sodara-sodara kita di mesir, bahkan di palestina maupun di suriah sana yang sedang disiksa, dibunuh, sampai sampai nyawa seseorang tak berharga disana. yaAllah, perih rasanya melihat sodara muslim itu tersiksa. gambaran betapa lemahnya orang muslim saat ini. ketika sodara kita disana disiksa adakah yang peduli? adakah yang membantu? ya tak ada yang membantu. 
perbandingan, ketika ada segelintir orang islam yang salah yang mengebom sedikit saja, semua orang islam langsung dimusuhi dan di cap buruk dimana mana. namun ketika amerika atau orang kristen pemerintah dan militer suriah membunuh ratusanribu umat muslim dengan kejam, apakah ada yang berani mengecap mereka salah dan memusuhi mereka? sungguh tertindaslah umat muslim saat ini, kita selalu tersorot dengan perbuatan jahat dan negative saja. sungguh tak ada daya dan upaya melainkan hanya Allah SWTlah yang bisa membantu kita.

   Sodara sodaraku seiman, marilah kita luaskan pandangan kita, satukan visi kita untuk islam yang benar dan jaya, jangan hanya termakan isu yang hanya dibuat untuk menutup nutup suatu isu yang lebih besar. dan tolong empati ke sodara sodara kita yang jauh disana yang tak tahu kapan mereka dapat merdeka dan bebas seperti yang kita rasakan sekarang. dan untuk masalah FPI, pesan saya satu jangan termakan emosi dan jangan tertipu oleh media. tolong berfikir cerdas, dan jangan menangkap mentahmentah informasi yang ada.Allah bersama kita selalu, aamiin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar